pagi tadi saya kedatangan dua
orang kurir yang mengantar meja makan ke rumah. alhamdulillah saya dapat
sebagai hadiah. rezeki anak sholeh, kalau orang bilang.
saya yang nggak ada persiapan
sama sekali hanya mampu menyuguhkan air putih dan kue kering. maklum, tiba-tiba
saja saya dapat telepon bahwa perabot tersebut akan diantar hari ini juga.
sebagai tuan rumah, tentu saya
mempersilakan kedua orang kurir tersebut untuk mengambil suguhan saya.
sayangnya mereka hanya meminum segelas air putih tanpa menyentuh kue kering.
mereka mengucapkan terima kasih sebelum mengatakan kalau mereka harus
mengantarkan barang lagi ke daerah stabat. jarak yang cukup jauh dari rumah
saya ke sana.
sama seperti postingan saya
sebelumnya. hari ini saya kembali mengulang pesan tentang memuliakan tamu.
walau hanya segelas air putih,
berikan suguhan pada tamu. kita nggak pernah tahu tujuan berikutnya tamu kita.
menurut saya nggak perlu lagi kita menawarkan sesuatu pada tamu kita. langsung
saja berikan. masalah suguhan kita diterima atau nggak, itu beda cerita. yang
penting kewajiban telah kita laksanakan.
kita tak pernah sadar berartinya segelas air, sampai kita berada dalam
satu perjalanan panjang.
Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer