tanpa bermaksud menghakimi, kalau
sampai hari ini masih ada yang berselisih dengan orang tuanya... segeralah
berdamai. selama nggak ada hukum agama ataupun hukum negara yang dilanggar,
saya pikir nggak perlu lah menyimpan dendam pada mereka.
berbeda pendapat itu sah saja
tapi berselisih itu perkara lain. pemikiran dua generasi pasti lah berbeda,
sadari saja hal sederhana tersebut. berbesar
hati lah atas apa yang diingini orang tua kita. ya, kata kasarnya... telan
sajalah apa yang (mungkin) kita rasa pahit. toh, orang tua kita dulu (mungkin)
juga banyak menelan hal-hal pahit saat membesarkan kita. anggap saja ini
peluang kita menjadi seseorang yang lebih baik.
karena dengan membahagiakan orang
tua, kita baru saja menutup salah satu jalan menuju sebutan ‘anak durhaka’.
ya... sesederhana itu saja.
Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer